Indonesia adalah negara kepulauan.Negara Indonesia sangat
luas.Sumber Daya Alam sangat berlimpah.Dan Sumber Daya Manusia yang beragam dapat
membantu Indonesia menjadi lebih baik.Mungkin dibawah ini penjelasan yang dapat
menjadikan Negari Indonesia lebih berkembang dan maju.
1.SUMBER DAYA MANUSIA
Kontribusi
tenaga kerja sebagai alat membangun kekayaan suatu bangsa, menyatakan usaha
tenaga kerja, peningkatan dalam produktivitas, dan pertukaran produk dalam
pasar besar menjadi pertimbangan yang utama di balik suatu kemakmuran da
kekayaan negeri.
2.SUMBER DAYA ALAM YANG BERLIMPAH
Indonesia
memiliki potensi kekayaan alam yang kaya raya, bukan hanya sumberdaya alam yang
tidak dapat diperbaharui juga sumber daya alam yang dapat diperbarui.Semua ada
di Indonesia ini.Lahan subur untuk pertanian dan perkebunan, perairan yang luas
yang menghasilkan penghasilan untuk para nelayan ,hutan lebat yang meyediakan pepohonan
yang dapat menghasilkan oksigen, cadangan minyak bumi dan gas alam.Kita harus
mengelola SDA dengan sebaik mungkin.Jangan menghabiskan SDA hanya untuk
kepentingan pribadi semata.Gunakan sesuai kebutuhan.
3.MENGUASAI PENGETAHUAN DAN
TEKNOLOGI
Suatu negara akan kuat dan makmur
jika didukung oleh fondasi Iptek yang kuat. Pengembangan ilmu pengetahuan dan
teknologi merupakan faktor yang sangat penting dalam menopang kemajuan
perekonomian dan peningkatan kesejahteraan bangsa secara berkelanjutan. Dengan
begitu inovasi akan tumbuh sehingga meningkatkan produktivitas perekonomian dan
daya saing bangsa.
4.PEMIMPIAN YANG BAIK
Indonesia butuh pemimpin yang
memiliki rasa ingin melihat negara dan rakyatnya makmur, seharusnya
pemimpin harus ahli dan memiliki inovasi yang kreatif untuk memajukan segala
aset yang dimiliki negara kita.
Kita harus memilih pemimpin yang
amanah, sehingga dia benar-benar berusaha mensejahterakan rakyatnya. Bukan
hanya bisa menjual aset negara atau kekayaan alam Indonesia untuk kepentingan
pribadi dan kelompoknya.
Pemimpin juga harus cerdas agar
tidak ditipu oleh anak buahnya atau kelompok lain sehingga merugikan negara.
Pemimpin yang cerdas punya visi dan misi yang jelas untuk memajukan rakyatnya.
5.PERDAGANGAN LUAR NEGRI
Sumber kekayaan negara bisa didapat dari perdagangan
luar negeri. Negara yang makmur adalah negara yang mampu memproduksi lebih
banyak dari yang dibutuhkan, sehingga kelebihan hasil produksi tersebut
diekspor, dan pada akhirnya akan menambah kemakmuran di negara tersebut.
Perdagangan luar negeri, kepuasan masyarakat, keuntungan pedagang dan kekayaan negara semuanya meningkat. Dan barang-barang dagangan menjadi lebih bernilai ketika para pedagang membawanya dari suatu negara ke negara lain. Perdagangan luar negeri ini dapat menyumbang secara positif kepada tingkat pendapatan negara.
Perdagangan luar negeri, kepuasan masyarakat, keuntungan pedagang dan kekayaan negara semuanya meningkat. Dan barang-barang dagangan menjadi lebih bernilai ketika para pedagang membawanya dari suatu negara ke negara lain. Perdagangan luar negeri ini dapat menyumbang secara positif kepada tingkat pendapatan negara.
sumber : click here
Tidak ada komentar:
Posting Komentar